Sabtu, 26 Maret 2011

Bahaya Daging Olahan untuk Jantung

Metrotvnews.com, Jakarta: Sodium nitrat, zat pengawet
untuk mengawetkan daging olahan seperti bacon. Tahukah Anda dapat
meningkatkan risiko sakit jantung. Demikian diterangkan Martha Grogan,
M.D, kardiolog MayoClinic.com.

Garam dan lemak jenuh
dapat mengganggu kesehatan jantung. Nah, sodium nitrat juga
membahayakan jantung. Diduga sodium nitrat bekerja dengan merusak
pembuluh darah, arteri mudah mengeras dan menyempit. Itu bisa menuntun
pada sakit jantung. 

Nitrat juga kemungkinan berdampak
pada bagaimana tubuh menggunakan gula, membuat Anda lebih mudah
mengembangkan diabetes.

Jika Anda mengonsumsi daging, cara
terbaik dengan membatasi asupan daging olahan pada makanan dan fokus
pada daging segar dan produk ternak.  Daging sapi tanpa lemak,
babi dan daging ternak merupakan pilihan terbaik, kata Grogan.


Ingat! Batasi konsumsi daging ini tak melebihi 170 gram per
hari. (go4/*****)

Source:Kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar